Apa Itu Partikel Bahasa Jepang? Ini Penjelasannya

Apa itu partikel Bahasa Jepang? Bagi Anda yang baru pertama kali mendengar istilah ini, mungkin memang terdengar aneh. Karena kata partikel biasanya digunakan dalam Kimia. Sebenarnya partikel yang dimaksud di sini adalah kata bantu dalam kosakata bahasa Jepang. Berikut contoh partikel bahasa Jepang yang sering digunakan dalam percakapan yang harus Anda ketahui.

1. Partikel DE

Partikel ini digunakan untuk menunjukkan suatu cara menggunakan – melalui, dalam, dan dengan.
Contohnya:
Ei-go de hanashite kudasai.
Silahkan bicara dalam bahasa inggris.

2. Partikel WA

Partikel ini berfungsi menjadi kata bantu subyek dan merupakan unsur paling kecil subyek yang terdapat pada sebuah kalimat. Unsur ini bisa berkaitan dengan orang, benda dan sebagainya. Selalu muncul di awal kalimat dan pasti diikuti WA.
Contohnya:
a) Menunjukkan subjek
Indoneshia wa kirei na kuni desu.
Indonesia adalah Negara yang indah.

b) Membandingkan gagasan negatif dengan gagasan positif
Haizaraga arimasu. Matchi wa arimasen.
Di sini ada asbak. Tetapi korek apinya tidak ada.

c) WA sebagai penanda topik dan GA sebagai penanda subyek digunakan dalam sebuah kalimat.
Nina-san wa Nihon-go ga dekimasu.
Nona Nina bisa berbahasa Jepang.

3. Partikel GA

Partikel GA adalah penanda subyek yang digunakan untuk menunjukkan jika sebuah kata benda sebelumnya merupakan pokok kalimat. Partikel ini memiliki beberapa fungsi, antara lain:
- Menunjukkan keberadaan untuk sesuatu
Kurasu ni gakusei ga junin imasu.
Di kelas ada 10 orang siswa.

- Menunjukkan sifat
Koko wa keshiki ga kirei desu.
Di sini pemandangannya indah.

4. Partikel E

Partikel E atau yang biasa disebut Ke ini digunakan untuk menunjukkan arah atau tujuan.
Contohnya:
Watashi wa ginkou e ikimasu.
Saya pergi ke bank.

5. Partikel NE

Partikel bahasa Jepang NE ini digunakan pada sebuah akhiran kalimat yang memiliki makna kan? Atau ya?
Contohnya:
Tsugi no densha desu ne
Kereta api selanjutnya, kan? / ya?

6. Partikel NI

Partikel ini digunakan sebagai penambahan pada kata benda untuk menunjukkan lokasi atau tempat. Sedangkan arti dari partikel ini, yaitu di, dalam atau pada. Arti lainnya adalah pergi, kembali, dan datang-untuk.
Contoh:
- Yang berkaitan dengan waktu atau untuk menunjukkan waktu:
Hachi-ji ni ikimasu
Saya akan berangkat pada pukul 8

Watashi wa eiga o mi ni ikimasu
Saya akan pergi nonton

7. Partikel NO

Partikel ini memiliki makna dari dan untuk.
Contoh:
a) Digunakan dalam kata “untuk”
Kompas shinbun no kasha
Wartawan untuk Koran Kompas

b) Menunjukkan kepunyaan
Ano onna wa watashi no koibito desu
Dia adalah pacarku

8. Partikel MO

Partikel bahasa Jepang MO yang maknanya adalah juga ini sebenarnya mengarah pada kata sebelumnya. Partikel ini berfungsi untuk menggantikan O dan WA.
Contoh:
Chici mo isha desu
Ayahku juga seorang dokter

9. Partikel KA

KA digunakan sebagai tanda adanya pertanyaan dalam partikel bahasa Jepang.
Contoh:
Ano kasha wa dare desu ka?
Siapa wartawan itu?

10. Partikel O

Berfungsi sebagai penanda suatu objek. Dan ditambahkan ke dalam kata benda untuk melengkapi penekanan kata kerja.
Contoh:
Hon o yomimasu
Saya membaca buku

11. Partikel TO
Makna dari partikel ini adalah dan. Partikel ini berfungsi untuk menghubungkan dua kata.
Contoh:
Tokyo to Nagasaki e ikimashita
Aku sudah pergi ke Tokyo dan Nagasaki

12. Partikel YO
Partikel ini dapat dimaknakan sebagai Lho. Karena artinya adalah akhiran dalam sebuah kalimat yang seolah ingin memberi penegasan “Saya meyakinkan Anda”.
Contoh:
Asoko desu yo
Di sebelah sana lho

Di atas adalah beberapa contoh partikel bahasa Jepang yang semoga saja bisa membantu Anda yang sedang berada dalam proses belajar. Yang terpenting adalah jangan pernah menyerah dan tetap teguh mempelajari bahasa tersebut.
Title: Apa Itu Partikel Bahasa Jepang? Ini Penjelasannya
Posted by:M. Ilham Syaputra
Published :2015-10-30T19:30:00+07:00
Rating: 4.5
Reviewer: 542 Reviews
Apa Itu Partikel Bahasa Jepang? Ini Penjelasannya

1 Response to "Apa Itu Partikel Bahasa Jepang? Ini Penjelasannya"

  1. Best slots casino - JSHub
    Slots Casino - Slots is an online 동해 출장마사지 gambling platform that offers a 과천 출장마사지 huge variety of 안동 출장마사지 slots and bingo games to its The software is also part 김해 출장마사지 of the Playtech Casino 군산 출장마사지 brand,

    ReplyDelete

Tinggalkan jejak anda disini.